POLRES SUKABUMI POLDA JABAR_ Bhabinkamtibmas BRIPKA IWAN KARTIWAN dan Babinsa SERTU ALWAN, yang melaksanakan Giat DDS (Dalam Dua Satu) serta anjangsana ke rumah-rumah warga.
Di tengah pagi yang cerah, kedua petugas ini mengunjungi warga masyarakat di Kp. Cigalasar Rt.02/04 Desa Bojongkalong. Tak hanya sebagai upaya mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, namun mereka juga menyampaikan beberapa himbauan penting.
Baca juga:
Polisi Curugkembar Sambangi Warga Binaan
|
Dalam pertemuan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan sejumlah himbauan kepada warga. Pertama, untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Bojongkalong. Kedua, pentingnya mengaktifkan kembali Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling) guna mencegah terjadinya tindak pidana. Selain itu, mereka juga mengingatkan akan pentingnya antisipasi terhadap bencana akibat curah hujan yang tinggi.
Tak hanya itu, Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan terkait penggunaan knalpot yang sesuai spesifikasi teknis dan menekankan agar masyarakat tidak menjual petasan menjelang Bulan Puasa. Himbauan lainnya meliputi pengawasan terhadap anak remaja agar tidak terlibat dalam perang sarung, serta pentingnya segera melaporkan kepada pihak berwajib apabila terjadi kejadian yang mencurigakan.
Selama kegiatan berlangsung, suasana tetap aman dan kondusif. Kehadiran kedua petugas ini memberikan rasa nyaman dan kepercayaan bagi warga Desa Bojongkalong. Dengan sinergi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut dapat terus terjaga dengan baik.