Kegiatan Pengaturan Lalu Lintas Anggota Polsek Cikidang Polres Sukabumi

    Kegiatan Pengaturan Lalu Lintas Anggota Polsek Cikidang Polres Sukabumi
    Kegiatan Pengaturan Lalu Lintas Anggota Polsek Cikidang Polres Sukabumi

    Dalam rangka meningkatkan keselamatan dan kelancaran lalu lintas di wilayah Kecamatan Cikidang, Kapolsek Cikidang, IPTU Hotben Sianturi, S.H., bersama anggota Polsek Cikidang melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas pada pagi hari ini. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 06.00 hingga selesai, bertempat di Jalan Raya Cikidang, tepatnya di depan SDN Pangkalan dan SDN Pasirrarangan, Desa Pangkalan.

    Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan siswa-siswi yang berangkat ke sekolah dapat melintas dengan aman. Tim Polsek Cikidang secara aktif mengatur lalu lintas dan memberikan arahan kepada para pengendara untuk memperhatikan kehadiran siswa-siswi yang sedang menuju ke sekolah. Dengan adanya pengaturan ini, diharapkan dapat meminimalisir risiko kecelakaan lalu lintas serta mengurangi kemacetan di sekitar area sekolah.

    Kapolsek Cikidang menegaskan pentingnya kolaborasi antara aparat kepolisian, masyarakat, dan pihak sekolah dalam menciptakan lingkungan yang aman bagi anak-anak. “Kami ingin memastikan setiap anak dapat berangkat dan pulang sekolah dengan aman. Kegiatan ini adalah bentuk komitmen kami dalam menjaga keselamatan masyarakat, khususnya para pelajar, ” ungkap IPTU Hotben Sianturi.

    Kegiatan ini juga mendapat sambutan positif dari orang tua siswa dan masyarakat sekitar yang merasa lebih tenang dengan adanya kehadiran petugas kepolisian di lokasi. Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara rutin demi keselamatan bersama.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Kegiatan Safari Shalat Subuh Polsek Surade...

    Artikel Berikutnya

    Kegiatan Police Goes to School Polsek Lengkong...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Korbrimob Polri Gelar Kejuaraan Menembak Internasional "Brimob Xtreme 2025"
    Kick Off Penerimaan Terpadu Polri 2025. Undangan terbuka Untuk Anak-anak Muda Terbaik Bangsa
    Perayaan Natal Mabes Polri 2024: Refleksi, Komitmen, dan Damai Sejahtera untuk Indonesia
    Polsek Cisolok  Polres  Sulabumi Gelar Kegiatan DDS dan Himbauan Kamtibmas di SMAN 1 Cisolok
    Polsek Curugkembar Polres Sukabumi  Gelar Safari Subuh dan Himbauan Pencegahan TOPP

    Ikuti Kami